Berbagi itu indah

Network and Engineering | Lakukan apa yang orang lain tidak bisa lakukan. | Jika semangat yang mendorongMu, maka jadikan alasan yang memegang kendala.

Subscribe Us

Pengertian Topologi Jaringan | Macam-macam Topologi Jaringan

Assalamu'alaikum Warahmatullahi Wabarakaatuh

kali ini saya memaparkan tentang topologi jaringan 

Pengertian Topologi Jaringan | Macam-macam Topologi Jaringan

Ketika kita ingin membangun sebuah Jaringan local atau WAN , yang perlu kita perhatikan terebih dahulu adalah menentukan dulu bentuk struktur / Topologinya .Nah kali ini saya akan memaparkan lagi artikel tentang Pengertian Topologi jaringan dan macam-macam topologi jaringan.

Pengertian Topologi
Topologi jaringan merupakan salah satu bentuk struktur jaringan yang menghubungkan dengan dua komputer atau lebih dengan satu range atau berbeda yang menggunakan kabel atau nirkabel

Dalam membangun sebuah jaringan kita harus menentukan topologi dan mengetahui kekurangan kelebihan dari topologi tersebut.


Topologi Jaringan

Contoh:
Ketika ada seseorang yang akan membangun sebuah jaringan local dengan area yang hanya 1 ruangan nah topologi yang di butuhkan adalah topologi bus karena sederhana dan mudah untuk di aplikasikan
Atau ada seseorang yang ingin membangun sebuah jaringan yang luas tidak di anjurkan untuk memilih/memakai topologi bus,harus memilih topologi yang lain 
jaringan yang hanya memakai satu kabel (coaxial) untuk media transmisi dan kabel tersebut sebagai pusat bagi seluruh server yang terhubung

Macam-Macam Topologi Jaringan
1.Topologi Bus
2.Topologi Start
3.Topologi Ring
4.Topologi Mesh
5.Topologi Peer To Peer
6.Topologi Linier
7.Topologi Tree
8.Topologi Hybrid



1.Topologi Bus

Topologi Bus merupakan Topologi yang sederhana dan mudah dibandingkan dari yang lain.
Biasanya digunakan untuk instalasi jaringan yang berbasis fiber optic kemudian di gabung dengan start untuk menghubungkan antar client.

topologi jaringan komputer bus
Topologi Bus
Kelebihan Topologi Bus 
  • Biaya instalasi yang bisa dibilang sangat murah karena hanya menggunakan sedikit kabel.
  • Penambahan client/ workstation baru dapat dilakukan dengan mudah.
  • Topologi yang sangat sederhana dan mudah di aplikasikan
Kekurangan Topologi Bus 
  • Jika salah satu kabel pada topologi jaringan bus putus atau bermasalah, hal tersebut dapat mengganggu komputer workstation/ client yang lain.
  • Proses sending (mengirim) dan receiving (menerima) data kurang efisien, biasanya sering terjadi tabrakan data pada topologi ini.
  • Topologi yang sangat jadul dan sulit dikembangkan.

VTP (Vlan Trungking Protocol) | Cisco

LAB. 8 VTP (Vlan Trunking Protocol)
Assalamu'alaikum
Bismillah...Apa kabar kawan-kawan semuanya semoga sehat selalu ya disana, nah kali ini saya akan memaparkan kembali tentang pengelaban cisco CCNA dengan study VTP, sebelumnya saya akan memaparkan dulu apa itu VTP.
  • Fungsi dari VTP yaitu untuk mengetahui database pada semua swicth sama
  • Ada 3 mode yang digunakan VTP : Server, Transparent dan Client
  • Pada VTP server, ketika switch membuat vlan maka secara otomatis VTP client akan di update dan dikirim ke semua switch, dan di swicth client secara otomasi akan memproses mengikuti apa yang di buat dari VTP server.
  • VTP server bisa membuat, merubah dan menghapus vlan, memforward VTP update serta memproses VTP update yang diterima.
  • VTP Transparent sifatnya independent, ketika membuat vlan atau merubahnya maka hanya berlaku untuk switch tersebuat tidak mengaruh pada switch yang lainnya.
  • VTP Transparent bisa memforward semua VTP update yang diterimanya, namun tidak memproses ke dalam vlan database, sifatnya hanya meneruskan saja.
  • VTP Client tidak bisa membuat Vlan, hanya bisa memproses Vlan yang diterima melalui VTP update yang dikirim oleh VTP server.
  • Semua mode VTP apapun yang berada dalam VTP domain yang sama akan meneruskan VTP update yang diterimanya ke switch lain.
Perhatikan Network topologi:
1. kita konfigurasi dulu Trunk ke port antar switch, biar cepet jadi gunakan range.
SW1-3(config)#interface range fa0/1-2
SW1-3(config-if-range)#switchport mode trunk

2. Konfigurasi  IP address interface Vlan 1
SW1(config)#interface vlan 1
SW1(config-if)#ip address 10.10.10.1 255.255.255.0
SW1(config-if)#no shutdown

SW2(config)#interface vlan 1
SW2(config-if)#ip address 10.10.10.2 255.255.255.0
SW2(config-if)#no shutdown

SW3(config)#interface vlan 1
SW3(config-if)#ip address 10.10.10.3 255.255.255.0
SW3(config-if)#no shutdown

3. Konfigurasi VTP
SW1(config)#vtp mode server
SW1(config)#vtp domain belajar
SW1(config)#vtp password rahasia

SW2(config)#vtp mode Transparent
SW2(config)#vtp domain belajar
SW2(config)#vtp password rahasia

SW3(config)#vtp mode Client
SW3(config)#vtp domain belajar
SW3(config)#vtp password rahasia

4. Konfigurasi membuat Vlan
SW1(config)#vlan 10
SW1(config-vlan)#vlan 20

SW2(config)#vlan 30
SW2(config-vlan)#vlan 40

SW3(config)#vlan 50
SW3(config-vlan)#vlan 60

untuk melihat detail silahkan ketikan di masing-masing switch "do show vtp status"/"show vtp status"

Etherchannel | Cisco

Lab.7 Etherchannel 

Apa kabar semuanya gan? gimana kegiatan kalian selama dilakukannya lockdown...semoga kalian melakukan aktivitas yang baik-baik ya juga jaga kesehatan.

Kali ini saya akan memaparkan informasi baru tentang Cisco yaitu Lab.Etherchannel sekaligus dengan konfigurasinya.

Apa itu Etherchannel?
Merupakan suatu teknologi trunking yang digunakan pada switch cisco dimana sejumlah port dalam device digabungkan seolah-olah menjadi satu link atau jalur saja, fungsinya untuk mempercepat koneksi dan komunikasi antar switch, router dan server. Jika dalam jaringannya sedang melakukan pengiriman data dan mengalami kerusakan pada salah satu port maka jaringannya akan tetap berjalan menggunakan jalur yang lainnya.

Pada Etherchannel ada 3 tipe yaitu:
1. L2 Etherchannel LACP (Open Standar)
2. L2 Etherchannel PAGP (Cisco Proprietary)
3. L3 Etherchannel 

kita perhatiakan bersama Topologi Etherchannel :

1. Kita konfigurasi dulu bagian L2 Etherchannel LACP (Open Standar), sebagai berikut:

SW.KIRI(config)#int range fa0/1-3
SW.KIRI(config-if-range)#channel-group 1 mode active
SW.KIRI(config-if-range)#int port-channel 1
SW.KIRI(config-if)#switchport mode trunk

SW.KANAN(config)#int range fa0/1-3

SW.KANAN(config-if-range)#channel-group 1 mode active
SW.KANAN(config-if-range)#int port-channel 1

SW.KANAN(config-if)#switchport mode trunk

Mode yang digunakan boleh active-active atau active-passive, tapi tidak boleh passeive-passive.
jika ingin melihat lebih detail apakah LACP sudah terbuat bisa di lihat di gambar di bawah ini.

2. Berikutnya kita setting bagian yang kedua yaitu L2 Etherchannel PAGP (cisco propritary), sebagai berikut:
SW.KIRI(config)#int range fa0/1-3
SW.KIRI(config-if-range)#channel-group 1 mode desirable
SW.KIRI(config-if-range)#int port-channel 1
SW.KIRI(config-if)#switchport mode trunk

SW.KANAN(config)#int range fa0/1-3

SW.KANAN(config-if-range)#channel-group 1 mode desirable
SW.KANAN(config-if-range)#int port-channel 1

SW.KANAN(config-if)#switchport mode trunk

3. Berikutnya kita setting bagian yang ketiga yaitu L3 Etherchannel, sebagai berikut:
SW.KIRI(config)#int range fa0/1-3
SW.KIRI(config-if-range)#channel-group 1 mode on
SW.KIRI(config-if-range)#no switchport
SW.KIRI(config)#int port-channel 1
SW.KIRI(config-if)#no switchport
SW.KIRI(config-if)#ip addr 10.10.10.1 255.255.255.0


SW.KANAN(config)#int range fa0/1-3
SW.KANAN(config-if-range)#channel-group 1 mode on
SW.KANAN(config-if-range)#no switchport
SW.KANAN(config)#int port-channel 1
SW.KANAN(config-if)#no switchport
SW.KANAN(config-if)#ip addr 10.10.10.2 255.255.255.0

lakukan tes ping ke IP kedua router tersebut, hanya di bagian 3 yang tes ping.

Introduction | Cisco

LAB.1 Introduction Cisco

A. Pengecekan user mode pada perangkat Cisco
Dalam menggunakan perangkat cisco untuk memulai konfigurasi pasti ada tahapan yang harus di di isi, dan inilah 3 user mode dan fungsinya masing-masing.

  1. User Mode = Tampilan awal pada device cisco
  2. Previlage Mode = Mode ini digunakan untuk verifikasi
  3. User Global Config Mode = Mode ini digunakan untuk konfigurasi
Gambar1.1
Untuk masuk ke mode previlage yaitu harus mengetikan "enable" dan ini adalah tampilan awal ketika masuk ke device cisco
Gambar1.2
Dan gambar di atas ini, cara untuk keluar dari previlage mode dengan mengetikan "disable"

Gambar1.3
Dan gambar ini adalah user global mode dimana siap untuk memulai konfigurasi router atau switch, jika ingin keluar dari user config mode bisa dengan menekan ctrl+z atau bisa mengetikan exit.


B. Memberi dan mengubah Name Router atau Switch
Fungsi dari pemberian hostname ini untuk memberikan identitas agar tidak tertukar dengan router yang lainnya, caranya masuk ke mode user config ketikan "hostname pahri/bebas" sesuai keinginan.
Gambar1.4
C. Setting password di Router dan Switch
Fungsi dari pemberian password ini adalah untuk menjaga supaya orang lain tidak sembarang masuk pada router atau switch dan merusak konfigurasi-konfigurasi yang telah dibuat.

Gambar1.5

Untuk memastikan password sudah aktif, ketikan "do show run"melihat konfigurasi yang lengkap.
Gambar1.6
Untuk pengetesan, cobalah keluar dari Global config mode ke user mode, kemuadian masuk lagi ke router atau switch yang telah di setting password, apakah meminta untuk di masukan password?
Gambar1.7

Jika ingin menghapus password, perintahnya untuk menghapus ketikan "no enable password"

kalo kita perhatikan bahwa password yang di konfigurasi itu bisa dilihat dengan jelas oleh orang lain dengan mengetikan "do show running-config" bisa melihat semua konfigurasi yang kita lakukan di router dan switch, nah untuk mengaktifkan password yang
lebih aman gunakan enable secret,  ketikan perintah "enable secret pahri123"


Untuk memastikan password sudah aktif, ketikan "do show run"melihat konfigurasi yang lengkap.






DHCP di Router | Cisco

LAB.5 Membuat DHCP di Router 
Sebelumnya kita menyetting ip address di pc client itu dengan cara (static), dalam lab ini kita akan belajar menyetting ip address, gateway, subnet mask, dan dns server dengan cara (Dynamic) otomatis. Kita gunakan topologi seperti dibawah ini:



  • Setting Vlan 10 dan 20 pada switch, untuk membedakan atau mengelompokan jaringan yang berbeda
Switch>en
Switch#conf t
Enter configuration commands, one per line. End with CNTL/Z.
Switch(config)#vlan 10
Switch(config-vlan)#name Guru
Switch(config)#vlan 20
Switch(config-vlan)#name Siswa
  • Mengakses port ke vlan 10 dan 20, untuk mengakses port yang dimasukan ke 2 vlan tersebut 

Switch(config-vlan)#interface fa0/1
Switch(config-if)#switchport mode access
Switch(config-if)#switchport access vlan 10
Switch(config-if)#interface fa0/2
Switch(config-if)#switchport mode access
Switch(config-if)#switchport access vlan 10
Switch(config-if)#interface fa0/3
Switch(config-if)#switchport mode access
Switch(config-if)#switchport access vlan 20
Switch(config-if)#interface fa0/4
Switch(config-if)#switchport mode access

Switch(config-if)#switchport access vlan 20
  • Mode trunk switch ke router, supaya jaringan yang berbeda bisa saling terhubung dan komunikasi melalui jaringan nya

Switch(config)#int fa0/5
Switch(config-if)#switchport mode trunk
%LINEPROTO-5-UPDOWN: Line protocol on Interface FastEthernet0/5, changed state to down
%LINEPROTO-5-UPDOWN: Line protocol on Interface FastEthernet0/5, changed state to up
  • Mengaktifkan port Router, supaya router bisa di akses dan di mulai konfigurasi

Router(config)#interface fa0/0
Router(config-if)#no shut
%LINK-5-CHANGED: Interface FastEthernet0/0, changed state to up
%LINEPROTO-5-UPDOWN: Line protocol on Interface FastEthernet0/0, changed state to up
  • Setting Ip pada setiap vlan

Router(config-if)#interface fa0/0.10
Enter
%LINK-5-CHANGED: Interface FastEthernet0/0.10, changed state to up
%LINEPROTO-5-UPDOWN: Line protocol on Interface FastEthernet0/0.10, changed state to up
Router(config-subif)#encapsulation dot1Q 10
Router(config-subif)#ip address 10.10.10.1 255.255.255.0

Router(config-subif)#interface fa0/0.20
Enter
%LINK-5-CHANGED: Interface FastEthernet0/0.20, changed state to up
%LINEPROTO-5-UPDOWN: Line protocol on Interface FastEthernet0/0.20, changed state to up
Router(config-subif)#encapsulation dot1Q 20
Router(config-subif)#ip address 20.20.20.1 255.255.255.0
*Fungsi setting ip di atas yaitu untuk memberikan default-gateway pada masing-masing vlan

Router(config)#ip dhcp pool vlan10
Router(dhcp-config)#network 10.10.10.0 255.255.255.0
Router(dhcp-config)#dns-server 8.8.8.8
Router(dhcp-config)#default-router 10.10.10.1
Router(dhcp-config)#ex
Router(config)#ip dhcp pool vlan20
Router(dhcp-config)#network 20.20.20.0 255.255.255.0
Router(dhcp-config)#dns-server 8.8.8.8
Router(dhcp-config)#default-router 20.20.20.1
  • Untuk pengujian coba setting masing-masing vlan di pc nya
Vlan 20

Vlan10



Terima Kasih dan selamat mencoba
Thanks for reading my blogger :)

Ip Services | MIKROTIK MTCNA

Assalamu'alaikum Warahmatullahi Wabarakaatuh

IP SERVICES
https://penggemarteknologi28.blogspot.com/2018/12/ip-services-mikrotik-mtcna.html

https://penggemarteknologi28.blogspot.com/2018/12/ip-services-mikrotik-mtcna.html

salam sejahtera gan...pembaca artikel yang setia hahaha,pastinya yang ingin tau itu selalu dicari-cari benar ya gan

Nah kali ini saya akan memaparkan lagi artikel tentang MIKROTIK yaitu Ip Services semoga dengan artikel ini yang belum tau jadi tau dan buat yang sudah tau semoga bisa teringat kebali minta kritik dan saran dari kalian yang sudah lebih jauh pengetahuan mikrotiknya nya gan...langsung saja ke pembahasan go

IP Services

• Ip services berguna untuk memudahkan bagi user yang akan mengakases dan me-mange
   routerboard dan menjalankan semua fitur yang ada di dalamnya
• Untuk melihat daftar jenis-jenis device dan port default nya
• Untuk keamanan dalam mengkonfigurasi routerboard bisa diganti port winbox defaultnya
   dengan yang kalian mau   misal:2929

gambar 1
masuk ke menu ip klik tanda panahnya 
lalu pilih di bawah menu services
gambar 2
ip services winbox 8291  di ganti menjadi 2929

gambar 3
di belakang ip address di tambahkan ip services yang sudah di ubah tadi.

Baca juga ya gan :









Jenis-jenis Device Ip services

  - API (Application proglammable interface) untuk mengijinkan user membuat costom     software yang berkomunikasi dengan router, dengan menggunakan port 8728
  - API SSL fungsinya sama seperti API hanya lebih secure yang di lengkapi dengan certificate dengan port 8729
  - SSH untuk meremote router yang menggunakan console dengan secure,karena data yang di transmisikan oleh SSH dienskripsi.
  - FTP bisa digunakan untuk upload dan download data router,juga menggunakan user & password account router yang memakai port 20,21
  - Telnet fungsinya sama seperti SSH hanya tidak lebih secure juga mempunyai keterbatasan dan keamanan yang kurang
  - Winbox, sudah tidak asing lagi dengan software winbox karena ini lah yang sering kita pakai dalam me-mange routerboard yang digunakan untuk meremote router secara grafik,dan menggunakan port 8291
  - WWW, selain remote console dan winbox,juga bisa mengakses via-web dengan browser.Port yang digunakan standart port HHTP yaitu port 80
  - WWW SSL sama seperti WWW hanya lebih secure karena mempuntai certificate SSL untuk membangun koneksi antara router dengan client, default port 443



mungkin itu paparan artikel tentang Ip Services yang saya buat,mungkin dari teman-teman yang mau mengkritik silahkan coment ya...untuk lebih baik saya butuh kritik dan saran dari teman-teman

Akhirulkalam

Wassalamu'alaikum Warahmatullahi Wabarakaatuh

macam-macam model seri router cisco

Assalamu'alaikum warahmatullah hiwabarakaatuh


Macam-macam model seri router cisco


Salam  sejahtera gan..nah kali ini saya akan memaparkan materi tentang berbagai macam model seri router/switch cisco
penggemarteknologi28.blogspot.com
memang banyak seri router cisco mulai dari pertama sampai sekarang tetapi saya cuman akan memaparkan / mengkelompokan menjadi 3 kategori untuk lebih mudah dalam penggunaannya
langsung saja ya gan kita bahas dulu dari yang pertama,tapi jangan lupa kunjungi juga :

Pengertian WAN,Fungsi dan kelebihan serta kekurangannya


1.Fixed Access Router 

Nama kelompok router ini memiliki interface yang tidak bisa diganti-ganti dan biasa nya digunakan untuk membentuk jaringan WAN yang sederhana .Beberapa model seri router cisco:

a.Cisco Router 700 series
b.Cisco Router 801-804,805,811,813,827
c.Cisco Router 1000 series
d.Cisco Router 2000 series
e.Cisco Router 2500 series
f.Cisco Router 3000 series

2.Modular Access Router

Nama kelompok router ini memiliki interface yang dapat diganti-ganti sesuai dengan kebutuhan masing-masing dan biasa nya kelompok router ini di gunakan untuk membangun jaringan yang lebih kompleks.Beberapa model seri router cisco:

a.Cisco Router 1600 series
b.Cisco Router 1720 dan 1750
c.Cisco Router 2500 series
d.Cisco Router 2600 series
e.Cisco Router 3600 series
f.Cisco Router 4000 series

3.Modular Access Router for Enterprise

Nama kelompok router ini memiliki interface yang dapat diganti-ganti sesuai kebutuh masing-masing yang di inginkan juga menyediakan fitur-fitur yang lain untuk membangun jaringan WAN yang lebih komleks.Kelompok router ini juga sering banyak di gunakan oleh perusahaan yang besar atau enterprise
contoh seri router yang di gunakan enterprise yaitu:

a.Cisco Router 7000 series
b.Cisco Router 10000 dan 12000 series

Mungkin masih banyak lagi seri-seri router yang lain tetapi yang baru saja saya paparkan di atas itu bisa kalian gunakan untuk membangun server komputer,teknologi dari jaman ke jaman sekarang semakin berkembang

mugkin itu saja paparan materi tentang macam-macam seri router cisco dan semoga bisa menambah pengetahuan kita semua


baca juga gan:

Konfigurasi Switch Multilayer DHCP




penggemarteknologi28.blogspot.com

akhirulkalam,
Wassalamu'alaikum Warahmatullahi Wabarakaatuh

Thanks for reading Macam-macam model seri router cisco

#Mpah_24
#Pahri_Miptahudin


Pengertian WAN,Fungsi dan kelebihan serta kekurangannya

Assalamu'alaikum Warahmatullahi Wabarakaatuh

gan kali ini saya akan memberikan informasi mengenai jaringan WAN yang sudah banyak di gunakan ataupun sering ya... nah saya cuman mau mengigatkan apa itu jaringan WAN 

Pengertian Jaringan WAN

       jaringan WAN adalah Jaringan area luas ( Wide Area Network  ) merupakan jaringan komputer yang mencakup area yang besar sebagai contoh yaitu jaringan komputer antar wilayah, kota atau bahkan negara, atau dapat didefinisikan juga sebagai jaringan komputer yang membutuhkan router dan saluran komunikasi publik.

WAN juga digunakan untuk menghubungkan jaringan area lokal yang satu dengan jaringan lokal yang lain, sehingga pengguna atau komputer di lokasi yang satu dapat berkomunikasi dengan pengguna dan komputer di lokasi yang lain

Wide Area Network (WAN) juga termasuk  jaringan yang memiliki jarak sangat luas, karena radiusnya mencakup sebuah negara dan benua. WAN menggunakan sarana fasilitas transmisi data seperti telepon, kabel bawah laut ataupun satelit.

Kecepatan transmisinya beragam dari 2Mbps, 34 Mbps, 45 Mbps, 155 Mbps, sampai 625 Mbps (atau kadang-kadang lebih). Faktor khusus yang mempengaruhi desain dan performance-nya terletak pada siklus komunikasi, seperti jaringan telepon, satelit atau komunikasi pembawa lainnya.

Baca juga :

Pengertian, Komponen Dan Fungsi LAN (Local Area Network) dan kelebihan,kekurangan

Perangkat Utama Jaringan WAN

1. Router 
    Router adalah perangkat jaringan yang aktif dan intelegent juga dapat berpartisipasi dalam                  managamen Jaringan,router juga menyediakan kontrol dinamis dengan sumber daya untuk                  meneruskan pengiriman data
2. Modem
    modem adalah suatu perangkat yang di butuhkan untuk menyiapkan data transmisi melalui local          loop,Modem juga mengirim data melalui jalur telepon dengan memodulasi dan demodulasi                  sinyal.Sinyal digital ditumpangkan ke sinyal suara analog yang dimodulasi untuk ditransmisikan  
3. DSU/CSU 
    Jalur komunikasi membutuhkan sinyal dengan format yang sesuai.  Untuk jalur digital, sebuah            Channel Service Unit (CSU) dan Data Service Unit (DSU) dibutuhkan. Keduanya sering digabung      menjadi sebuah perangkat  yang disebut CSU/DSU
4. Communication Server
    Communication Server mengkonsentrasikan komunikasi pengguna dial-in dan remote akses ke            LAN.  Communication Server juga memiliki beberapa interface analog dan digital serta mampu          melayani beberapa user sekaligus

Fungsi Jaringan WAN

1. Mengintegrasikan dan menggabungkan jaringan LAN dan MAN menjadi satu
2. Mempermudah dan mempercepat arus informasi dan komunikasi
3. Meningkatkan efisiesnsi perpindahan arus informasi
4. Menghemat biaya operasional
5. Mencegah terjadinya miskomunikasi
6. Mendukung operasionalitas dari sebuah perusahaan multinasional dan internasional

Kelebihan dan Kekurangan Jaringan WAN

Kelebihan jaringan WAN
*Kelebihan dari jaringan wan adalah sebagai berikut: 
*Berbagi informasi/file melalui area yang lebih besar.
*Semua orang yang ada di jaringan ini dapat menggunakan data yang sama.
*Mempunyai sistem jaringan yang besar/luas sehingga mampu menjangkau Negara, benua, bahkan      seluruh dunia.
*Jika terkoneksi dengan jaringan internet transfer file pada tempat yang jaraknya jauh bisa di                lakukan secara cepat.
*Dapat berbagi resources dengan koneksi workstations.

Kekurangan Jaringan WAN
*Sedangkan kekurangan dari jaringan wan adalah sebagai berikut: 
*Biaya operasional mahal  karena maintenanya sangat luas.
*Dalam hal settingan/pengaturan jaringan WAN lebih sulit dan rumit, selain itu alat-alat yang                diperlukan juga sangat mahal.
*Memerlukan Firewall yang baik untuk membatasi pengguna luar yang masuk dan dapat                      mengganggu jaringan ini.
*Rentan terhadap hacker atau ancaman dari luar lainnya.

Baca juga:

Nah itu mungkin yang dapat saya informasikan semoga bermanfaat ya gan...kurang lebihnya mohon maaf

Wassalamu'alaikum Warahmatullahi Wabarakatuh

Cara Akses Router MikroTik | MTCNA

Asslamu'alaikum Warahmatullahi wabarakaatuh

Apa kabar gan semoga baik-baik ya...untuk pembaca setia blog saya akan memberikan materi tentang bagaimana cara akses routerboard Mikrotik,nah cara untuk akses RB sebenarnya ada beberapa cara

Dan beberapa cara yang sudah saya paparkan di bawah dan semoga bermanfaat ya gannn terima kasih


Baca juga:

Hallo Kawan-kawan apa kabar pastinya selalu sehat ya,ok kali ini saya akan mencoba bagaimana meng-akses routerboard MikroTik dengan beberapa cara.saya memakai routerboard yang versi sekarang 951 dengan dilengkapi wireless dan jumlah port 5

Langsung saja ke pembahasan,disini saya menggunakan dengan 3 cara tapi sebenarnya masih ada cara-cara yang lain...selain yang saya contohkan sekarang


Cara Akses Routerboard MikroTik Via
- Winbox
- Webfig
- Telnet


pertama mengakses dengan via winbox,untuk apk winbox kalian bisa menggunkan 2 cara yaitu lewat ip address jika belum di setting kalian akan mendapatkan ip nya yang default tetapi jika kalian sudah menyettingnya bisa menggunakan ip atau mac,dan cara nya ada di bawah silahkan ikuti ya gan
1.Akses RouterBoard Via Winbox
yang perlu disiapkan
* Kabel UTP Straight'
* Melalui Software Winbox atau jika belum ada bisa download di  " MikroTik.com "
* Setelah semuanya lengkap dan sudah tersambung silahkan masuk ke apk Winbox nya untuk memulai penyettingan RB mikrotik
* Untuk login nya kalian klik di menu " Neighbors " lalu pilih Mac Address untuk bisa login jika belum di atur ip sama sekali,jika sudah di atur ip kalian juga bisa lewat ip address


2. Akses RouterBoard Via Webfig
* Masuk ke google lalu ketikan ip addres defaulnya "192.168.88.1"di bagian search jika sudah di atur silahkan kalian gunakan ip yang settingan
* Untuk meng-akses RouterBoard lewat webfig tidak perlu menggunakan koneksi internet

3.Akses RouterBoard Via Telnet
* Untuk masuk lewat Telnet perlu menggunakan software " putty "
* Jika sudah masuk ke putty pilih type nya dengan "telnet" lalu  ketikan ip address defaultnya atau yang sudah di buat Misal: 192.168.10.1
* Dengan Telnet semua konfigurasi harus menggunakan kata perintah


selesai...

nah itu dia cara-cara akses routerboard dan masih banyak lagi...semoga bermanfaaat nya
akhir kata dari saya mohon maaf atas kekurangan nya.

Wassalamu'alakum Warahmatullahi wabarakaatuh




MikroTik Academy

Assalamu'alaikum Warahmatullahi Wabarakaatuh


apa kabar kawan-kawan semoga tetap sehat wal'afiat..aaminn
Disini saya akan membahas tentang perangkat yang sering d gunakan dalam membentuk sebuah jaringan yang sering di pakai di perusahaan besar yaitu Mikrotik,sebelum lebih lanjut apa itu MikroTik kita kenali dulu dari sejarahnya...gogogo

Sejarah MikroTik

     Pada tahun 1996 John dan Arnis memulai dengan sistem Linux dan MS DOS yang dikombinasikan dengan teknologi Wireless LAN (W-LAN) Aeronet berkecepatan 2Mbps di Moldova. Barulah kemudian melayani lima pelanggannya di Latvia, karena ambisi mereka adalah membuat satu peranti lunak router yang handal dan disebarkan ke seluruh dunia. Prinsip dasar MikroTik bukan membuat Wireless ISP (WISP), tapi membuat program router yang handal dan dapat dijalankan di seluruh dunia. Hingga kini, MikroTik telah melayani sekitar empat ratusan pelanggannya.

        Linux yang mereka gunakan pertama kali adalah Kernel 2.2 yang dikembangkan secara bersama-sama dengan bantuan 5 - 15 orang staf R&D Mikrotik yang sekarang menguasai dunia routing di negara-negara berkembang. Selain staf di lingkungan Mikrotik, menurut Arnis, mereka merekrut juga tenaga-tenaga lepas dan pihak ketiga yang dengan intensif mengembangkan Mikrotik secara maraton

Pengertian MikroTik


          Mikrotik adalah sebuah sistem operasi router yang digunakan untuk menjalankan dan mengatur segala aktivitas network (jaringan) secara menyeluruh. Mulai dari routing, routing BGP, billing hotspot, management bandwidth, data user, load balancing.

Mikrotik didesain untuk mudah digunakan dan sangat baik digunakan untuk keperluan administrasi jaringan komputer seperti merancang dan membangun sebuah sistem jaringan komputer skala kecil hingga yang kompleks sekalipun.


FUNGSI MIKROTIK

Adapun fungsi mikrotik diantaranya yaitu:

*Pengaturan koneksi internet bisa dilakukan secara terpusat dan memudahkan untuk pengelolaannya.
*Konfigurasi LAN bisa dilakukan dengan hanya mengandalkan PC Mikrotik Router OS dengan            hardware requirements yang sangat rendah.
*Blocking situs-situs terlarang dengan menggunakan proxy di mikrotik.
*Pembuatan PPPoE Server.
*Billing Hotspot.
*Memisahkan bandwith traffic internasional dan local, dan lainnya.

Jenis MikroTik

MikroTik RouterOS™ adalah sistem operasi dan perangkat lunak yang dapat digunakan untuk menjadikan komputer  router network yang handal, mencakup berbagai fitur yang dibuat untuk ip network dan jaringan wireless, cocok digunakan oleh ISP dan provider hotspot. Untuk instalasi Mikrotik tidak dibutuhkan piranti lunak tambahan atau komponen tambahan lainMikroTik RouterOS™ adalah sistem operasi yang diperuntukkan sebagai network router. MikroTik routerOS sendiri adalah suatu sistem operasi dan perangkat lunak yang bisa digunakan untuk menjadikan komputer biasa menjadi router network yang handal, mencakup berbagai fitur yang dibuat untuk ip network dan jaringan wireless. Fitur-fitur tersebut diantaranya Firewall & Nat, Routing, Hotspot, Point to Point Tunneling Protocol, DNS server, DHCP server, Hotspot, dan berbagai fitur lainnya


RouterBoard Mikrotik adalah sebuah router yang didalamnya sudah terinstall RouterOS MikroTik. Contoh RB atau RouterBoard yang sudah terinstall MikroTik adalah RB951, RB750, RB1100, RB450, RB433. Ini sama seperti saat kita beli Laptop yang sudah terinstall Windows atau GNU/Linux, dan pembeli bisa langsung pakai tanpa harus direpotkan dengan menginstall Sistem Operasi

fitur-fitur dalam MikroTik
  1. Address List : Pengelompokan IP Address berdasarkan nama
  2. Asynchronous : Mendukung serial PPP dial-in / dial-out, dengan otentikasi CHAP, PAP, MSCHAPv1 dan MSCHAPv2, Radius, dial on demand, modem pool hingga 128 ports.
  3. Bonding : Mendukung dalam pengkombinasian beberapa antarmuka ethernet ke dalam 1 pipa pada koneksi cepat.
  4. Bridge : Mendukung fungsi bridge spinning tree, multiple bridge interface, bridging firewalling.
  5. Data Rate Management : QoS berbasis HTB dengan penggunaan burst, PCQ, RED, SFQ, FIFO queue, CIR, MIR, limit antar peer to peer.
  6. DHCP : Mendukung DHCP tiap antarmuka; DHCP Relay; DHCP Client, multiple network DHCP; static and dynamic DHCP leases.
  7. Firewall dan NAT : Mendukung pemfilteran koneksi peer to peer, source NAT dan destination NAT. Mampu memfilter berdasarkan MAC, IP address, range port, protokol IP, pemilihan opsi protokol seperti ICMP, TCP Flags dan MSS.
  8. Hotspot : Hotspot gateway dengan otentikasi RADIUS. Mendukung limit data rate, SSL ,HTTPS.
  9. IPSec : Protokol AH dan ESP untuk IPSec; MODP Diffie-Hellmann groups 1, 2, 5; MD5 dan algoritma SHA1 hashing; algoritma enkirpsi menggunakan DES, 3DES, AES-128, AES-192, AES-256; Perfect Forwarding Secresy (PFS) MODP groups 1, 2,5.
  10. ISDN : mendukung ISDN dial-in/dial-out. Dengan otentikasi PAP, CHAP, MSCHAPv1 dan MSCHAPv2, Radius. Mendukung 128K bundle, Cisco HDLC, x751, x75ui, x75bui line protokol.
  11. M3P : MikroTik Protokol Paket Packer untuk wireless links dan ethernet.
  12. MNDP : MikroTik Discovery Neighbour Protokol, juga mendukung Cisco Discovery Protokol (CDP).
  13. Monitoring / Accounting : Laporan Traffic IP, log, statistik graph yang dapat diakses melalui HTTP.
  14. NTP : Network Time Protokol untuk server dan clients; sinkronisasi menggunakan system GPS.
  15. Poin to Point Tunneling Protocol : PPTP, PPPoE dan L2TP Access Consentrator; protokol otentikasi menggunakan PAP, CHAP, MSCHAPv1, MSCHAPv2; otentikasi dan laporan Radius; enkripsi MPPE; kompresi untuk PPoE; limit data rate.
  16. Proxy : Cache untuk FTP dan HTTP proxy server, HTTPS proxy; transparent proxy untuk DNS dan HTTP; mendukung protokol SOCKS; mendukung parent proxy; static DNS.
  17. Routing : Routing statik dan dinamik; RIP v1/v2, OSPF v2, BGP v4.
  18. SDSL : Mendukung Single Line DSL; mode pemutusan jalur koneksi dan jaringan.
  19. Simple Tunnel : Tunnel IPIP dan EoIP (Ethernet over IP).
  20. SNMP : Simple Network Monitoring Protocol mode akses read-only.
  21. Synchronous : V.35, V.24, E1/T1, X21, DS3 (T3) media ttypes; sync-PPP, Cisco
  22. HDLC; Frame Relay line protokol; ANSI-617d (ANDI atau annex D) dan Q933a (CCITT atau annex A); Frame Relay jenis LMI.
  23. Tool : Ping, Traceroute; bandwidth test; ping flood; telnet; SSH; packet sniffer; Dinamik DNS update.
  24. UPnP : Mendukung antarmuka Universal Plug and Play.
  25. VLAN : Mendukung Virtual LAN IEEE 802.1q untuk jaringan ethernet dan wireless; multiple VLAN; VLAN bridging.
  26. VoIP : Mendukung aplikasi voice over IP.
  27. VRRP : Mendukung Virtual Router Redudant Protocol.
  28. WinBox : Aplikasi mode GUI untuk meremote dan mengkonfigurasi MikroTik RouterOS.
sumber,fitur-fitur mikrotik

Itulah pembahasan tentang MikroTik yang singkat,akhir kata dari saya bila ada kesalahan mohon dimaafkan...

Wassalamu'alaikum Warahmatullahi Wabarakaatuh


Back To Top